BANNER DAN X-BANNER

Saturday, 4 May 2013

BANNER DAN X-BANNER

BANNER


Banner adalah salah satu media promosi yang dicetak dengan Print Digital yang umumnya berbentuk Potrait atau Vertikal. Banner adalah bentuk penyederhanaan dari Baliho.

Ukuran Banner :
  • 100 x 100 cm
  • 120 x 600 cm 
  • 150 x 150 cm
  • 300 x 300 cm
  • 468 x 60 cm
  • 728 x 90 cm
Bahan Banner :
  1. Frontlite korea china, merupakan bahan yang cukup bagus dibandingkan frontlite biasa, tidak melengkung dan tekstur lebih rapat sehingga cocok untuk banner pemakaian singkat .
  2. Polibanner (Bahan berkualitas tinggi untuk banner), bahan ini cocok bagi anda yang menginginkan banner untuk pemasangan dalam waktu lama karena bahan ini tidak mudah melengkung, bahan ini lebih cocok untuk X-Banner.
  3. Easy banner (Bahan berkualitas tinggi untuk banner), merupakan bahan sejenis frontlite yang khusus untuk banner dan tidak mudah melengkung, bahan ini cocok bagi anda yang menyukai bahan sedikit bertekstur, bahan ini biasanya sangat cocok untuk roll banner.
  4. Frontlite / vinil, merupakan bahan banner yang murah, untuk bahan ini ada 2 jenis yaitu yang tebal dan tipis, keduanya memiliki sifat sangat mudah melengkung, banner ini sangat cocok bagi anda yang menginginkan banner dengan harga murah dan untuk pemakaian singkat atau sering berganti-ganti.
 Harga : Disesuaikan dengan quantity pemesanan.


X - BANNER


X-Banner atau juga dikenal sebagai stand banner atau standing banner mempunyai banyak variasi bahan dan ukuran. X-Banner seringkali dipakai karena fungsi promo yang dianggap bagus dan bisa dipindah-pindah sesuai dengan keinginan. Apalagi figur X yang ada sebagai rangka bisa dipakai lagi. Dengancara tersebut kita hanya mencetak X-Banner pada mendia bahan saja tanpa harus beli figur x lagi. Hal ini tentu akan menghemat budget belanja promosi Anda. Perlu juga diingat bahwa figur X dapat disetel ulang ukurannya sehingga bisa menyesuaikan dengan media banner. Di bawah ini kami sertakan ukuran X banner yang seringkali dipakai :

Ukuran X-Banner dan Dimensi
  • 80 x 180 cm
  • 60 x 160 cm
  • 60 x 120 cm
  • 60 x 160 cm
  • 25 x 40 cm



Bahan X-Banner

  • Bahan X-Banner Albatros
  • Bahan X-Banner Photo Paper
  • Bahan X-Banner Flexy China
  • Bahan X-Banner Flexy Korea
  • Bahan X-Banner Luster
  • Bahan X-Banner PVC

Posted by: Teguh Prihanka Bisnis Blog, Updated at: 00:45

1 comment:

  1. You are of course right, X banners stands are available in different sizes

    ReplyDelete